Skip to main content
Berita Kegiatan

BNN Kota Tarakan Sosialisasikan P4GN, kepada CPNS Pemprov Kalimantan Utara

Dibaca: 1 Oleh 24 Sep 2019Desember 17th, 2020Tidak ada komentar
BNN Kota Tarakan Sosialisasikan P4GN, kepada CPNS Pemprov Kalimantan Utara
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Tarakan –  BNN Kota Tarakan melalui Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M), melaksanakan Kegiatan Sosialisasi P4GN kepada CPNS Gol.III angkatan 25 Prov. Kalimantan Utara bertempat di aula Dinas Ketenagakerjaan Kota Tarakan .Kegiatan tersebut diawali dengan dengan pemaparan materi oleh kasi P2M BNN Kota Tarakan, Bapak M. Ali Imron R, SH., MH tentang Kondisi darurat narkoba, kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Penyuluh P4GN BNN Kota Tarakan, mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba dan golongan narkotika serta bagaimana menangani kondisi penyalahguna yang ingin pulih.

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi yang terdiri dari dua sesi tanya jawab, yang dimana masing-masing sesi peserta diberikan kesmpatan bertanya sebanyak 3 kali, dalam kesempatan ini peserta sangat antusias menyakan hal-hal permasalahan narkotika yang marak terjadi di lingkungan mereka masing-masing, penjelasan terkait alur rehabilitasi juga ditanyakan peserta dengan antusias.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel